NEW!Referensi istilah di supply chain dan logistik Buka di sini
Berita Logistik Indonesia

Pusat Logistik Berikat Otomotif Beroperasi Semester II

1 Mins read

RAJAMOBIL.COM, Jakarta – Indonesia siap memasuki babak baru dalam pengembangan industri otomotif melalui pengoperasian Pusat Logistik Berikat (PLB) sektor otomotif di Karawang, Jawa Barat. PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN) menyatakan Pusat Logistik Berikat (PLB) untuk sektor otomotif ditargetkan mulai beroperasi pada semester II tahun ini.

Pusat Logistik Berikat Otomotif Beroperasi Semester II“Pengelola saat ini masih dalam proses pengumpulan jenis produk yang akan didistribusikan ke pabrik-pabrik melalui kawasan tersebut. Semester kedua kami targetkan sudah siap beroperasi,” kata Wakil Presiden Direktur PT TMMIN, Warih Andang Tjahjono, di Jakarta, baru-baru ini. Pengumpulan jenis produk, menurut Warih, perlu dilakukan untuk mempermudah arus distribusi ke pabrik atau lokasi tujuan. Sebab perusahaan yang nantinya akan memanfaatkan pusat logistik ini tidak hanya Toyota, melainkan juga beberapa perusahaan otomotif lainnya. “Dengan mulai beroperasinya PLB ini dipastikan proses produksi akan lebih efisien, karena seluruh supplier bahan baku dan komponen akan dipusatkan di kawasan tersebut,” papar dia. Meskipun dibuka untuk perusahaan otomotif lain dalam memanfaatkan fasilitas ini, sejauh ini Toyota belum menerima proposal atau pengajuan pemanfaatan pusat logistik dari industri otomotif lain. “Bila mengajak pihak lain mereka harus yakin. Untuk meyakinkan maka persiapan harus matang agar pabrik mendapat jaminan dari pengelola,” ujar Warih. [yog]

Sumber:http://m.rajamobil.com/berita/berita-mobil/2016/05/11/pusat-logistik-berikat-otomotif-beroperasi-semester-ii-37188.htm

1466 posts

About author
Saat ini bekerja di perusahaan home furnishing. Hobi jalan-jalan, makan dan bersepeda.
Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.